BADUNG - Kelompok MBKM Bina Desa Kediri Tabanan Universitas Udayana (Unud) melaksanakan program kerja Kaderisasi Dasar Dalam Pembentukan Kelompok Peduli Lingkungan Terpadu Desa Kediri dengan mengusung tema “Great Leaders for The Great Environment”, yang dilaksanakan pada Minggu, 11 Juni 2023.
Dalam kegiatan ini kelompok Bina Desa Kediri Tabanan menghadirkan dua orang narasumber, Komang Sudiarta dari Malu Dong Community yang memaparkan materi tentang Peran Generasi Muda Dalam Pengelolaan Sampah Guna Membangun Desa yang Mandiri Bersih dan Sehat dan Made Gerry Gunawan, S.H yang merupakan alumnus Fakultas Hukum Unud yang memaparkan materi tentang Membangun Karakter Kepemimpinan Bagi Generasi Muda Sebagai Tonggak Keberlanjutan Organisasi.
Kegiatan ini dihadiri perangkat Desa Kediri baik Perbekel, Sekretaris Desa, Kepala Wilayah, Babinsa, Babinkamtibmas serta Bendesa Adat Kediri yang mendukung dan mengapresiasi penuh kegiatan ini. Pelaksanaan Kaderisasi Dasar ini merupakan tahapan pembentukan Kelompok Peduli Lingkungan Terpadu Desa Kediri yang diikuti oleh 10 orang perwakilan Sekaa Teruna di masing-masing banjar yang ada.
Baca juga:
Jarimatika Perkalian Super Mudah
|
Kegiatan berlangsung dalam dua sesi yaitu sesi Talkshow sesi tanya jawab yang interaktif antara narasumber dengan peserta dan perangkat desa. Melalaui kegiatan kaderisasi ini diharapkan dapat menambah pemahaman dasar bagi seluruh calon anggota Kelompok Peduli Lingkungan Terpadu (KPLT) agar dapat menjalankan tugas dan marwah dari kehadiran kelompok ini. (Tim)